Kabar Pohon Tumbang Arus Lalin Terganggu, Bupati Barru Suardi Saleh Respon Cepat 

    Kabar Pohon Tumbang Arus Lalin Terganggu, Bupati Barru Suardi Saleh Respon Cepat 
    Pohon besar yang tumbang tersebut, tepatnya berada lingkungan Ammaro, kelurahan Coppo, kecamatan Barru dan mengakibatkan arus lalu lintas menjadi terganggu

    BARRU - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., merespon cepat keluhan masyarakat yang disampaikan melalui WAG terkait adanya pohon besar yang tumbang di jalan Poros Makassar-Parepare, Rabu (8/2/2023).

    Pohon besar yang tumbang tersebut, tepatnya berada lingkungan Ammaro, kelurahan Coppo, kecamatan Barru dan mengakibatkan arus lalu lintas menjadi terganggu.

    Melalui Dinas Lingkungan Hidup, PU, BPBD dan Camat Barru, Bupati Suardi Saleh menginstruksikan agar pohon tumbang segera dievakuasi dan dibersihkan.

    "Membaca keluhan warga terkait adanya pohon tumbang di jalan poros Ammaro, kami langsung menginstruksikan kepada Dinas terkait untuk segera melakukan penanganan, " kata Suardi Saleh melalui Kabid Humas IKP

    Dirinya berterima kasih kepada masyarakat atas informasi yang disampaikan melalui WAG.

    "Setiap saat kami memang memantau perkembangan informasi yang disampaikan melalui group WhatsApp. Dan ini adalah bentuk pelayanan kepada masyarakat, salah satunya dengan merespons cepat terhadap keluhan masyarakat, " ungkapnya.

    Berdasarkan pantauan, saat ini pohon yang tumbang tersebut telah selesai dievakuasi oleh Tim Satgas Pohon Tumbang yang di koordinir oleh DLH, BPBD, PU dan Camat. Serta arus lalu lintas di jalan poros tersebut pun sudah kembali normal.

    (HIKP)

    barru sulsel
    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Suardi Saleh Bawa Pasukan, Duduk...

    Artikel Berikutnya

    Ekspedisi Kemanusiaan, Kades Rahman Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Meluap...!! Kampanye Tatap Muka Titik Terakhir di Palanro Mallusettasi, Dokter Ulfah Riang Gembira Bersama Warga

    Tags